RAPAT KOORDINASI BKK 
(SEKOLAH AFILIASI PT. TWI)



Pada Hari Jumat Tanggal 14 Februari 2019, BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA telah mengadakan Rapat Koordinasi untuk membahas tentang Persiapan Pelaksanaan recruitmen PT.TWI dengan mengundang sekolah sekolah afiliasi PT. TWI yang berada di sekitar Tasik, Ciamis dan Banjar.
Undangan Rapat dihadiri oleh 20 Sekolah yang tergabung sebagai sekolah afiliasi PT. TWI. 






0 komentar:

TRAINING PT. SOLARIA


TRAINING PT. SOLARIA






Pada hari Rabu, Tanggal 12 Februari 2020, SMK PLUS YSB SURYALAYA telah mengantarkan peserta Training PT. SOLARIA yang bertempat di Solaria Mall Lippo Cikarang, Jl. MH. Thamrin, Cibatu, Cikarang Selatan Jawa Barat.

BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA (Ibu Dewi Sa'adah, SE) bersamaan dengan SMK ALFALAH TANJUNGJAYA (Bpk. Maman Suryaman, S.Pd) mendampingi peserta training.Tujuan  yang dicapai dari kegiatan training , yaitu :
  • Ilmu pengetahuan (Knowledge), Para Karyawan baru yang dilatih diharapkan mendapatkan Ilmu pengetahuan yang cukup untuk dapat mengerjakan tugasnya yang akan diberikan.

  • Kemampuan (skill), Para Karyawan baru yang dilatih diharapkan dapat dan mampu melakukan tugas saat ditempatkan pada proses yang telah ditentukan.

  • Penentuan sikap (attitude), Setelah melakukan pelatihan diharapkan para karyawan baru dapat memiliki minat dan kesadaran atas pekerjaan yang akan dilakukannya




0 komentar:

INFO LOWONGAN KERJA


BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA.

KABAR GEMBIRA... KABAR GEMBIRA....

Dibutuhkan Karyawan untuk PT SOLARIA.

Jenis Pekerjaan :
# Pria untuk Waiter/Helper
# Wanita untuk Waitress


Persyaratan :
Pria dan Wanita (belum menikah)
Usia pria min.18-20 tahun
Usia wanita min.18-22 tahun
Penampilan Menarik dan Bersih
Tinggi Badan minimal 150 Cm,  berat badan proporsional.
Berperilaku baik dan sopan
Sehat jasmani dan rohani
Pendidikan minimal SMA/SMK/MA
Menyerahkan surat lamaran disertai :
            a. 1 lembar foto copy ijasah dilegalisir
            b. 1 lembar foto copy KTP
            c.  Surat izin bekerja dari orang tua
            d. 2 lembar pas photo 3×4
            e. SKCK ( Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
            f. Surat Keterangan Sehat dari Dokter

Siap ditempatkan di seluruh cabang

*Gaji UMR Jakarta
*Tersedia Mess di setiap   Cabang

Terbuka untuk Alumni, Umum, dan Ijon

TES dilaksanakan  JUM'AT,  21 PEBRUARI 2020 jam 8.00
di SMK PLUS YSB SURYALAYA..
Daftar segera dan hubungi:
Bu Lia  085295481409
Bu Dewi  08121415990

SALAM SUKSES...💪💪

0 komentar:

PROFIL BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA


PROFIL BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA

Nama BKK                           BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA
Tanggal berdiri                    -
No ijin BKK                         -
Pengesahan                        Dinasterkran Kabupaten Tasikmalaya
Ketua BKK                              :    Dewi Sa'adah, SE
Email BKK                              :    bkksmkplusysb@gmail.com
Alamat website                  :   http://bkksmkysb.blogspot.com/
Alamat BKK                      : Jl. Suryalaya - Pagerageung Desa. Tanjungkerta Kec. Pagerageung Kab.                                                Tasikmalaya 46158 Jawa Barat
1. Pengertian
Bursa Kerja Khusus (BKK) adalah sebuah lembaga yang dibentuk di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri dan Swasta, sebagai unit pelaksana yang memberikan pelayanan dan informasi lowongan kerja, pelaksana pemasaran, penyaluran dan penempatan tenaga kerja, merupakan mitra Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi.
2. Latar Belakang
Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) sebagai sub sistem pendidikan nasional yang bertanggungjawab dalam penyiapan SDM tingkat menengah yang handal, berorientasi kepada kebutuhan pasar harus mampu mengembangkan inovasi untuk mempengaruhi perubahan kebutuhan pasar sehingga dapat mewujudkan kepuasan pencari kerja. BKK SMK merupakan salah satu komponen penting dalam mengukur keberhasilan pendidikan di SMK, karena BKK menjadi lembaga yang berperan mengoptimalkan penyaluran tamatan SMK dan sumber informasi untuk pencari kerja. Pemberdayaan BKK SMK merupakan salah satu fungsi dalam manajemen sekolah yaitu sebagai bagian pembinaan terhadap proses pelaksanaan kegiatan BKK SMK yang telah direncanakan dalam upaya mencapai tujuan pendidikan SMK. BKK SMK merupakan salah satu komponen pelaksanaan pendidikan sistem ganda, karena tidak mungkin bisa dilaksanakan proses pembelajaran yang mengarah kepada kompetensi jika tidak ada pasangan industri/usaha kerja, sebagai lingkungan kerja dimana siswa belajar keahlian dan profesional serta etos kerja sesuai dengan tuntutan dunia kerja.
3. Tujuan
  • Sebagai wadah dalam mempertemukan tamatan dengan pencari kerja.
  • Memberikan layanan kepada tamatan sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing seksi yang ada dalam BKK.
  • Sebagai wadah dalam pelatihan tamatan yang sesuai dengan permintaan pencari kerja
  • Sebagai wadah untuk menanamkan jiwa wirausaha bagi tamatan melalui pelatihan.
4. Ruang Lingkup Kegiatan
  • Penyusunan database siswa lulusan SMK pencari kerja dan perusahaan pencari tenaga kerja dan penelusuran tamatan siswa SMK.
  • Menjaring informasi tentang pasar kerja melalui iklan di media massa, internet, kunjunagn ke dunia usaha (industri) maupun kerjasama dengan lembaga penyalur tenaga kerja dan Depnakertrans.
  • Membuat leaflet informasi dan pemasaran lulusan SMK yang dikirim kedunia usaha/industri yang terkait Depnakertrans.
  • Penyaluran calon tenaga kerja lulusan SMK ke dunia usaha dan industri.
  • Melakukan proses tindak lanjut hasil pengiriman dan penempatan tenaga kerja melalui kegiatan penjajakan dan verifikasi.
  • Mengadakan program pelatihan ketrampilan tambahan/khusus bagi siswa dan lulusan SMK disesuaikan dengan bidang keahlian yang diperlukan.
  • Mengadakan program bimbingan menghadapi tahapan proses penerimaan siswa dalam suatu pekerjaan (wawancara, psikotest).
  • Memberikan informasi kepada para ALUMNI ataupun para lulusan SMK lain yang membutuhkan informasi tentang lowongan kerja.
5. Penyaluran Dan Penempatan Tamatan
Adapun pelaksanaan penyaluran dan penempatan tamatan yang dapat dilakukan BKK SMK adalah sebagai berikut :
  • Menindaklanjuti kerjasama dengan industri pasangan yang telah menjadi mitra kerja dengan BKK sekolah.
  • Melakukan penelusuran alumni dan dimasukkan ke dalam database sekolah.
  • Merangkul pengurus Majelis Sekolah yang peduli dengan penempatan tenaga kerja dari alumni.
  • Membuat website khusus BKK yang selalu up to date yang dapat di link dengan situs-situs JOB CARRIER.
  • Menanamkan jiwa enterpreunership kepada siswa melalui pelatihan ketrampilan untuk menjadi seorang wirausaha (enterpreuneur).
6.  Kegiatan Bursa Kerja Khusus
  • Merencanakan program kerja hubungan industri setiap program studi.
  1. Mengadakan pertemuan dengan Kajur tentang penempatan siswa-siswi prakerin.
  1. Mengadakan koordinasi dengan panitia PSG tentang penempatan siswa-siswi prakerin.
  1. Mengadakan koordinasi dengan panitia PSG tentang guru monitoring.
  • Melakukan proses negosiasi dengan DU/DI dan pemerintah sebagai mitra dalam penempatan siswa-siswi prakerin.
  • Menjalin kerjasama (MOU) dengan DU/DI dalam :
  1. Sinkronisasi Kurikulum
  1. Pelatihan
  1. Penempatan tamatan
  • Pemetaan DU/DI
  • Menjalin kerjasama dengan Depnakertrans tentang pelatihan (Magang) dan penempatan tamatan.
  • Membentuk Majelis Sekolah.
  • Membuat database penelusuran tamatan baik yang sudah bekerja maupun belum bekerja.
  • Membentuk Ikatan alumni.
  • Membuat mading informasi lowongan kerja.
  • Membuat website khusus BKK
  • Membuat Laporan Kegiatan
  • Monitoring dan Evaluasi.

0 komentar:

SEMINAR KARIER BERSAMA PT.PNM




Hari Jum'at Tgl 10 Januari 2019 BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA Telah mengadakan SEMINAR KARIER bekerjasama dengan PT.PNM (Permodalan Nasional Madani).
Peserta yang diikutkan untuk seminar tersebut yaitu  Kelas XII. peserta sangat bersemangat dalam mengikuti seminar tersebut karena bentuk seminarnya dikemas dengan se menarik mungkin sehingga peserta tidak jenuh ketika berada di ruangan seminar.
Hasil yang di harapkan adanya SEMINAR KARIER agar peserta didik memiliki bekal dan persiapan untuk masuk kedunia kerja setelah lulus nanti. dengan tujuannya yaitu :


  1. Memberikan pandangan mengenai pentingnya memilih pekerjaan yang memberikan kinerja tinggi bagi pekerja maupun organisasi
  2. Mendisain pekerjaan sehingga pekerja dapat menghasilkan kinerja yang optimal
  3. Mempersiapkan pengembangan karir bagi pekerja dalam organisasi tanpa mengabaikan tujuan organisasi
  4. Membangun konsep kerja yang menghasilkan kinerja optimal baik bagi pribadi maupun organisasi secara keseluruhan



0 komentar:

Penitipan Alumni Pelatihan di BPPLK CEVEST BEKASI

Penitipan Alumni Pelatihan di BPPLK CEVEST BEKASI




Pada Bulan Januari Kemarin, BKK SMK PLUS YSB Suryalaya bersama DInas Ketenagakerjaan telah Mengantarkan beberapa peserta pelatihan ke BPPLK CEVEST yang berada di Bekasi Jawa Barat.

Mudah-mudahan setelah pelatihan para peserta dapat memiliki skill keterampilan untuk bisa di manfaatkan dengan baik.

0 komentar:

HUBUNGI KAMI

HUBUNGI KAMI

0 komentar:

Logo BKK SMK YSB



Alhamdulillah Blog BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA Hari ini tagl 7 Februari sudah bisa di akses. 
Berikut ini adalah LOGO dari BKK SMK PLUS YSB SURYALAYA






0 komentar:

Copyright © 2013 BKK SMK YSB PLUS YSB SURYALAYA